Senin, 21 November 2011

Jembatan Gantung Gunung Megang Luar


Jembatan gantung ini dibangun atas bantuan dari pemerintah daerah setempat pada saat Kepala Desa Gunung Megang Luar di Jabat oleh Kakanda Lukman.  
Jembatan gantung ini sangat membantu masyarakat Gunung Megang Luar yang akan menyeberangi sungai Lematang, karena jembatan gantung ini dapat dilalui oleh kendaraan roda dua seperti motor.
Banyak sekali kegiatan masyarakat desa Gunung Megang Luar yang berada di seberang sungai Lematang, karena hampir 100 % tanah masyarakat di seberang sungai Lematang ini dijadikan perkebunan, baik kebun karet, kebun kelapa sawit, kebun dukuh, kebun durian, sawah ladang dll.
Oleh karena itu banyak sekali aktivitas masyarakat Gunung Megang Luar yang berhubungan dengan jembatan gantung ini, ada yang berangkat ke kebun untuk menggarap karet, ada juga yang membawa bibit karet, bibit kelapa sawit dan bibit buah-buahan lainnya, ada juga yang membawa hasil bumi, apalagi saat datang musim buah seperti dukuh & durian maka aktivitas lalu lalang di jembatan gantung ini cukup ramai, mulai waktu dini hari sampai menjelang malam hari.
Bagi anda yang menyukai petualangan yang memicu adrenalin silahkan datang ke desa Gunung Megang Luar untuk merasakan sensasi mengendarai sepeda motor diatas jembatan gantung sepanjang kurang lebih 500 m dan dibawah nya mengalir deras Sungai Lematang yang akan lebih memicu adrenalin anda ....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ucapan Terimakasih