Rabu, 05 Oktober 2011

Masjid Jami At Taqwa - Sosokan

Masjid ini adalah salah satu mesjid tertua diantara beberapa masjid yang ada di Gunung Megang, masjid ini sudah beberapa kali mengalami pemugaran dan perbaikan namun masjid ini tetap berdiri kokoh dan tetap mengumandangkan azan disaat waktu sholat telah tiba.
Jalan akses menuju masjid ini tidak begitu susah karena berada persis di sisi jalan desa Gunung Megang Luar di sekitar pertigaan utama yang terletak di tengah – tengah desa Gunung Megang wilayah Sosokan. Jika sudah memasuki desa Gunung Megang Luar wilayah Sosokan dan berada di pertigan jalan maka akan tampak sebuah bangunan tembok semen yang cukup besar dan tinggi kalo tidak sungkan boleh juga bertanya kepada warga sekitar mengenai keberadaan masjid ini, insaAllah semua warga Gunung Megang Luar wilayah Sosokan mengetahui betul letak pasti masjid ini.
So... bagi yang mempunyai jiwa petualang religi, silahkan mampir ke masjid ini untuk mengetahui sejarah dan perkembangan islam di Gunung Megang.
     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ucapan Terimakasih